Resep Gulai Kepala Ikan Kakap Merah

Membuat Gulai Kepala Ikan Kakap Merah – Gulai memang menjadi salah satu makanan khas dan makanan favorite orang Indonesia. Selain rasanya nikmat, gulai juga mengandung banyak protein karena biasanya bahan utamanya adalah daging atau ikan.

Bagi anda yang suka sekali dengan gulai, uasahakan untuk jangan terlalu sering memakannya ya, karena selain terbuat dari daging yang mengandung kolesterol, kuah gulai juga terbuat dari campuran santan. Dan santan bisa mengakibatkan kolesterol, so, tetap jaga pola makan ya, meskipun anda sangat menyukai gulai. Nah, memang banyak sekali jenis bahan dasar yang dapat diolah menjadi gulai. Yang sudah tenar dan sudah tak asing lagi di telinga anda adalah gulai kambing, gulai sapi, atau gulai ikan mas.

Resep Gulai Kepala Ikan Kakap Merah - resep enak lezat

Namun, ada juga jenis olahan gulai lain yang tak kalah enak dan terkenal, yaitu gulai kepala ikan kakap merah. Gulai kepala ikan kakap rasanya tak kalah nikmat dengan gulai kambing. Selain itu, kepala ikan banyak mengandung protein yang baik bagi pertumbuhan anak.

Saat ini, Anda pun sudah bisa menjumpai menu makanan gulai kepala ikan kakap di rumah makan-rumah makan tertentu. Namun jika anda mau bereksperimen unutk membuatnya sendiri, anda bisa mengikuti resep gulai kepala ikan kakap merah di bawah ini.

Resep Membuat Gulai Kepala Ikan Kakap Merah

Bahan Gulai Kepala Ikan Kakap Merah:

  • Siapkan 500 gram kepala ikan kakap merah
  • 3 sdm minyak goreng
  • 3 lembar daun salam
  • 1 lembar daun kunyit, bentuklah menjadi simpul/ikatan
  • 6 lembar daun jeruk nipis
  • 3 buah asam kandis
  • 2 batang serai yang sudah dimemarkan
  • 1 liter santan cair
  • 200 ml santan kental.
Resep Gulai Kakap Merah Santan - resep enak lezat

Bumbu-Bumbu Halus untuk membuat Gulai Kepala Ikan Kakap Merah:

  • 10 buah cabai merah keriting
  • 10 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 1 sdt ketumbar, sangrai
  • 4 cm kunyit
  • 4 cm jahe
  • 4 cm lengkuas
  • 1 sdm garam
  • 1 sdt gula pasir

Cara Membuat Gulai Kepala Ikan Kakap Merah:

  1. Bersihkan kepala ikan kakap merah dan jangan lupa bersihkan juga insangnya.
  2. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan bersama bumbu yang lain sampai tercium bau harum dan matang.
  3. Masukkan kepala ikan kakap merah, aduk sampai kepala ikan kakap merah berubah warna.
  4. Tuangkan santan cair setengah bagian, kecilkan api kompornya kemudian tutuplah wajannya.
  5. Tunggu hingga sekitar 15 menit, dan jangan terlalu sering diaduk agar kepala ikan kakap merah tidak hancur.
  6. Masukkan santan cair yang tersisa, tunggu hingga kepala ikan kakap matang.
  7. Tuangkan santan kental, aduk dan tunggu beberapa menit hingga mendidih, kemudian angkat dan tiriskan.
  8. Gulai Kepala Ikan Kakap Merah siap untuk dihidangkan.

Cara Masak Gulai Kepala Ikan Kakap Merah - resep enak lezat

Itulah tadi beberapa langkah yang harus anda lalui untuk membuat gulai kepala ikan kakap merah. Semoga resep ini bermanfaat bagi anda yang ingin belajar memasak kepala ikan. Selamat mencoba dan semoga sukses membuat gulai kepala ikan kakap merahnya.