Resep Cara Membuat Martabak Mie Sederhana

Resep Cara Membuat Martabak Mie Sederhana - Sebelumnya blog ResepEnakLezat.com telah mengulas tentang resep mie ayam sederhana dan resep bola bola mie sederhana yang merupakan bagian dari aneka resep mie lainnya yang dapat anda coba buat di rumah. Nah kali ini admin kembali akan menyajikan ulasan resep mengenai cara martabak mie sederhana praktis untuk sobat kuliner di rumah.

Martabak mie ini merupakan makanan yang hampir mirip seperti omelet mie yang sering kita buat di rumah untuk teman makan nasi. Nah martabak mie ini sedikit diberi inovasi agar rasa dan tampilannya lebih menarik selera kita. Cara membuat martabak mie ini sangat mudah dan tidak memerlukan waktu lama.

Resep Cara Membuat Martabak Mie Sederhana Miresep

Pada dasarnya martabak mie ini berbahan dasar mie dan telor yang dikocok bersama beberapa bahan pelengkap seperti kornet, sosis, tahu, keju, dan beberapa daun seledri/bawang sebagai penambah rasa sedap. Nah buat sobat yang sudah penasaran dengan resep martabak mie sederhana ini, silakan simak resepnya di bawah ini.

Resep Cara Membuat Martabak Mie Sederhana Praktis

Bahan martabak mie sederhana:

sediakan 1 bungkus mie instan
sediakan 3 sdm margarin
sediakan 50 gr kornet sapi
sediakan 3 btr telur ayam, kocok lepas
sediakan 3 sdm jagung manis
sediakan 1 sdt garam
sediakan 1 sdt merica bubuk

Cara membuat martabak mie praktis:

1. Langkah pertama yang harus dilakukan yaitu merebus mie instan,

2. Langkah kedua yaitu panaskan margarin pada wajan, lalu tumis jagung manis dan kornet/sosis sapi hingga matang. Anda dapat mengganti kornet atau sosis dengan nugget sesuai dengan selera anda. Masukkan mie tadi, tumis lagi sejenak.

3. Terakhir tuang telur yang sebelumnya telah di kocok. Jangan lupa beri bumbu garam dan merica, atau penyedap rasa. Anda juga bisa menambahkan daun bawang atau selederi untuk penyedap.


Sampai di sini resep martabak mie sederhana sudah selesai dan dapat anda hidangkan untuk keluarga di rumah. Martabak mie ini dapat anda sajikan untuk menu makan nasi atau untuk camilan bersama dengan saus sambal. Sekian ulasan resep martabak mie kali ini, dan semoga bermanfaat.