Resep Soto Daging Sapi Kuah Bening

Resep Soto Daging Sapi Kuah Bening - Sebelumnya kami juga pernah membahas tentang soto yaitu resep soto ayam asli Lamongan. Sekarang kami akan memberikan resep soto daging sapi untuk anda. Soto daging sapi ini cocok untuk anda yang memiliki kolesterol tinggi karena kuahnya bening dan tidak menggunakan santan.

Resep Soto Daging Sapi Kuah Bening

Makanan ini sangat cocok dimakan pada pagi atau siang hari dengan campuran jeruk nipis membuat rasanya semakin segar di lidah. Lalu bagaimanakah cara membuat soto daging sapi kuah bening ini? Silakan simak resepnya di bawah.

Bahan:
siapkan tulang iga sapi untuk diambil kaldunya
siapkan 1/2kg daging sapi
garam secukupnya
gula secukupnya

Bumbu yang dihaluskan:
sediakan 1 sdt merica bubuk
sediakan 1 ruas jari jahe
sediakan 5 siung bawang merah
sediakan 10 siung bawang putih

Bahan untuk pelengkap soto:
bawang goreng secukupnya untuk taburan
kecambah untuk isian
seledri yang dirajang halus
touge yang sudah direndam di air panas untuk isian

Cara memasak soto daging sapi kuah bening:

1. Pertama anda harus merebus tulang iga sapi hingga mendidih, kemudian masukanlah bumbu yang sudah dihaluskan tadi kedalam air rebusan kaldu.

2. Langkah kedua masukan daging sapi untuk rebus kurang lebih 30 menit. Kemudian anda bisa mengecilkan api dan tunggu daging hingga benar benar empuk

3. Ketiga angkat daging sapi tadi, cicipi rasa kaldunya apakah sudah pas atau belum, kemudian tiriskan daging sapi dan letakkan kedalam wadah lain.

4. Langkah terakhir, masukkan bahan pelengkap dan isian ke mangkuk, tambahkan pula daging sapi, lalu siram dengan kuah kaldu.

Setelah itu anda bisa menaburkan bawang goreng di atasnya. Jika anda ingin lebih nikmat, tambahkan pula sambal dan jeruk nipis supaya lebih segar. Sekian ulasan https://miresep.blogspot.com/ kali ini. Baca juga resep oseng pare teri Medan.