Resep Cocktail Soda Semangka

Resep Cocktail Buah Semangka Soda - Halo sobat kuliner, kembali lagi di blog https://miresep.blogspot.com/ untuk keluarga anda. Menu makan harian anda tentunya selalu dibuat berganti ganti atau variasi agar tidak bosan. Kadang kala kita ingin memakan masakan sederhana dan khas Indonesia.

Dengan rasa yang unik dan pas di lidah berbalut kelezatan aromanya. Namun terkadang kita juga ingin mencoba inovasi baru untuk menu makan.

Resep Cocktail Buah Semangka Soda miresep


Tidak hanya melulu berbicara mengenai resep daging, ikan, ayam, dan sayur, setelah sebelumnya kami memberikan Bahan-Bahan Es Kopyor Enak kepada anda, kali ini kami akan memberikan resep Cocktail buah semangka dengan soda. Minuman ini sangat cocok diminum kala cuaca di siang hari.

Buah semangka yang biasanya hanya anda jadikan sebagai es buah, ternyata bisa juga anda buat menjadi minuman bergaya eropa yaitu cocktail. Dilengkapi dengan soda yang memberikan rasa unik seperti soda gembira. Berikut adalah ulasannya untuk anda.

Resep Cocktail Buah Semangka Soda:


Bahan:
1/2 buah semangka, dipotong kecil lalu diblender lembut
1 kaleng buah cocktail
1 kaleng sprit, ukuran sedang
es batu secukupnya
gula putih secukupnya

Cara membuat Cocktail Semangka:

1. Campurkan semua bahan kecuali es batu dan sprit/soda.

2. Aduk merata lalu masukkan es batu dan spritnya.

Nah, sangat mudah kan cara membuatnya sobat? Minuman ini juga bisa anda jadikan menu berbuka puasa anda ya. Rasanya yang manis dapat anda padukan dengan cemilan lain.

Sekian dulu Resep Cocktail Semangka dan semoga bermanfaat.